Kabar baik bagi para crazy rich dan pecinta mobil klasik di kota Batam, Morgan Motor Company, legendaris pabrikan otomotif asal Inggris, resmi dipasarkan di kota Batam. Kehadiran Morgan di Batam menjadi lebih istimewa berkat kerja sama antara TDA Luxury Toys dan EM Auto, yang telah membuat impian pecinta mobil klasik menjadi kenyataan.
Dalam hal ini TDA Luxury Toys dan EM Auto mengadakan acara peluncuran pada tanggal 26 – 27 Agustus 2023, dengan tema “The Launching of Morgan Batam,” yang diselenggarakan di One Mall Batam, Batam Center. Acara ini tak hanya dihadiri oleh pecinta otomotif, tetapi juga oleh sejumlah tamu istimewa, termasuk Hadi Ong, Komisaris Utama dari EM Auto, Victor, Regional Director dari EM Auto, dan Marlon Wuisan, Direktur Penjualan Morgan Jakarta. Tidak hanya itu, acara ini turut dimeriahkan dengan kehadiran Om Mobi, salah satu Youtober automotive.
Acara peluncuran ini tidak hanya sebatas pameran mobil klasik, tetapi juga memberikan pengalaman berharga bagi pengunjung. EM Morgan Motor mengadakan acara Sunmori dan Test Drive yang berlangsung di sekitaran jembatan Barelang. Pengunjung dapat merasakan sensasi mengemudi dengan keindahan pesona alam Batam, sambil mengetes ketangguhan dan kecanggihan mobil-mobil Morgan.
Terdapat 3 model yang tersedia, pengunjung pun dapat merasakan 3 model andalan dari Morgan, yaitu Morgan Super 3, Morgan Plus 4, dan Morgan Plus 6. Dengan kehadiran Morgan di Batam, semakin memperkaya pilihan mobil klasik di kota Batam